Berawal dari Kehidupan

Berisi tentang Biografi Tokoh, Motivasi, Pendidikan, Wisata

Akio Toyoda Sentil Buruknya Infrastruktur di Indonesia

Sponsored Link
JAKARTA (DP) — Jadwal yang padat menghiasi perjalanan Akio Toyoda, President Toyota Motor Corporation (TMC), saat bertandang ke Jakarta pada hari ini, Selasa (13/9).

Sebelum menghadiri perayaan 40 Tahun Toyota di Indonesia yang digelar malam ini di salah satu hotel di Jakarta, pagi tadi Akio bertemu dengan Wapres RI Boediono, lalu dilanjutkan dengan jumpa para wartawan di Hotel Indonesia Kempinski. Menjelang sore harinya bertemu Presiden Republik Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Istana Negara.

Saat bertemu para wartawan, Toyoda mengemukakan komitmen TMC untuk terus berinvestasi di Indonesia dan sedikit mengungkap hambatan kondisi jalanan di Indonesia yang harus diperbaiki.

Saat berkesempatan bertemu dengan Presdiden keluhan tersebut dipertegas tentang buruknya kondisi infrastruktur di Indonesia seperti yang diungkapkan Julian Pasha, juru bicara kepresidenan seperti ditulis Detik.com.

“Mereka berharap fasilitas pelabuhan khususnya bagi percepatan arus barang, suku cadang bisa lebih optimal dan cepat, diperlukan infrastruktur lebih baik,” tambahnya.

Dia mengatakan, SBY bakal menyikapi keluhan dari Toyota tersebut. Pemerintah akan berupaya mengembangkan pelabuhan yang lebih mumpuni. “Diperlukan waktu 10 sampai 15 tahun. Sekarang yang dilakukan adalah mengembangkan infrastruktur yang ada, khususnya di Tanjung Priok,” kata Julian.

Presiden RI menyampaikan harapannya agar Toyota dapat mengembangkan industri otomotif di Indonesia. Industri otomotif yang terus berkembang dengan sendirinya akan menciptakan permintaan atas produk otomotif.

“Dengan demikian, perekonomian Indonesia semakin maju. Jadi, Toyota diharapkan berkontribusi bagi perkembangan otomotif di Indonesia,” papar Julian di Kompas.com. [dp/Wyu]

Terima Kasih telah membaca Akio Toyoda Sentil Buruknya Infrastruktur di Indonesia di blog sederhana dan kesayangan anda semua Berawal Dari Kehidupan Rating 5.0